Program Beasiswa Anak Nusantara 2024 kini resmi dibuka, khusus untuk persiapan melanjutkan pendidikan tinggi. Program ini ditujukan bagi siswa-siswi SMA, SMK, dan sederajat termasuk lulusan yang mengambil masa jeda (gap year) dan memiliki keinginan kuat untuk melanjutkan studi ke jenjang perguruan tinggi.
Baca juga Beasiswa Bisa Project untuk Pelajar

Beasiswa Anak Nusantara 2024
Yayasan Lumina baru saja memperkenalkan program beasiswa khusus untuk para pelajar. Yayasan ini berkomitmen dalam bidang pendidikan dan sosial, dengan visi membentuk generasi muda yang berakhlak mulia melalui berbagai program pembinaan dan pengembangan dalam sektor pendidikan, keagamaan, serta sosial budaya.
Program beasiswa ini ditujukan bagi siswa-siswi SMA, SMK, atau sederajat yang berasal dari keluarga dengan keterbatasan ekonomi dan memiliki motivasi kuat untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi. Kesempatan ini bisa menjadi alternatif yang berharga bagi mereka yang ingin meraih cita-cita pendidikan tinggi.
Selain mendapatkan bantuan beasiswa, para peserta juga akan memperoleh pelatihan persiapan UTBK yang disusun secara khusus untuk mempersiapkan mereka menghadapi Ujian Tulis Berbasis Komputer. Pelatihan ini diharapkan dapat membantu para siswa mencapai hasil yang optimal dalam menghadapi seleksi penerimaan mahasiswa baru di perguruan tinggi yang mereka impikan.
Cakupan Beasiswa
Para penerima program beasiswa ini akan memperoleh berbagai manfaat. Berikut adalah beberapa fasilitas yang akan diterima apabila dinyatakan lolos sebagai penerima beasiswa:
- Bimbingan intensif untuk persiapan UTBK
- Akses ke materi pembelajaran berkualitas
- Mentoring dan konseling terkait perkuliahan
- Uang saku sebagai dukungan finansial tambahan
Persyaratan Pendaftaran
Jika Anda tertarik untuk mengikuti program ini, berikut adalah persyaratan yang perlu dipenuhi untuk mendaftar sebagai calon penerima beasiswa:
- Pelamar merupakan pelajar perempuan.
- Beragama Islam.
- Siswa kelas 9 atau kelas 12.
- Memiliki nilai rata-rata rapor minimal 8.0.
- Berstatus yatim atau berasal dari keluarga dhuafa.
- Memiliki prestasi baik di bidang akademik maupun non-akademik.
Prosedur Pendaftaran
Pendaftaran untuk program beasiswa ini dilakukan secara online. Anda dapat mendaftarkan diri melalui tautan berikut: https://bit.ly/DAFTAR-BAN2024.
Timeline Pendaftaran:
- Pendaftaran: 4 Oktober – 4 November 2024
- Wawancara: 7 – 10 November 2024
- Pengumuman Kelolosan: 15 November 2024
Pastikan Anda mendaftar sebelum batas waktu yang ditentukan dan mempersiapkan diri untuk tahap wawancara.
Kontak Penyelenggara
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Beasiswa Anak Nusantara 2024, Anda dapat mengunjungi akun Instagram penyelenggara. Jika terdapat pertanyaan atau memerlukan klarifikasi lebih lanjut, silakan hubungi kontak yang telah disediakan oleh penyelenggara.
IG https://www.instagram.com/yayasanlumina/
Kontak 0858-7219-2910 (Farah)
Demikian informasi lengkap mengenai pembukaan program Beasiswa Anak Nusantara 2024 yang dapat Anda coba. Jangan ragu untuk membagikan informasi ini kepada teman dan keluarga yang mungkin membutuhkan kesempatan ini.