8 Beasiswa Kemenag Kuliah Gratis S1, S2 dan S3

Beasiswa Kemenag adalah program bantuan pendidikan untuk menempuh pendidikan tinggi atas kerjasama Kementerian Agama RI dengan LPDP. Beasiswa ini dikenal dengan Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB).

Beasiswa Kemenag diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang memenuhi kriteria baik jenjang S1, S2 dan S3. Selain itu juga terbuka lebar untuk para guru, dosen, santri, dan pemangku kepentingan lain di lingkungan Kemenag.

Dari sisi fasilitas, para penerima beasiswa akan mendapatkan berbagai fasilitas seperti biaya pendaftaran, biaya kuliah, tunjangan biaya hidup dan penunjang lain. Ini berlaku untuk perguruan tinggi di dalam negeri maupun luar negeri.

Beasiswa Kemenag RI

beasiswa kemenag

Apa Itu Beasiswa Kemenag?

Beasiswa Kemenag atau dikenal Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) adalah program bantuan Pendidikan dari Kementerian Agama (Kemenag) dan LPDP. Kolaborasi penyelenggara beasiswa ini bertujuan mempercepat peningkatan kualitas SDM di lingkungan Kemenag.

Beasiswa Indonesia Bangkit cocok untuk masyarakat yang ingin mengembangkan karier, pengalaman, dan jaringan kampus. BIB berkomitmen menyiapkan pemimpin, pendidik, dan profesional masa depan.

Persyaratan Umum

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Bagi pendaftar jenjang Sarjana (S1) yakni memiliki ijazah/Surat Tanda Tamat Belajar pada jenjang pendidikan menengah;
    • Madrasah Aliyah
    • Madrasah Aliyah Kejuruan
    • Pendidikan Diniyah Formal
    • Pendidikan Mu’adalah
    • Pendidikan Kesetaraan pada Pesantren Salafiyah/SMA/SMK pada Pondok Pesantren dan sederajat
  • Bagi pendaftar jenjang Magister (S2) memiliki ijazah S1 atau D4 serta transkrip nilai dari perguruan tinggi terakreditasi
  • Bagi pendaftar jenjang Magister (S2) lulusan Luar Negeri melampirkan hasil penyetaraan Ijazah minimal IPK 3.00
  • Bagi pendaftar jenjang Doktor (S3) memiliki ijazah S2 atau Surat Keterangan Lulus serta transkrip nilai dari perguruan tinggi terakreditasi
  • Bagi pendaftar jenjang Doktor (S3) lulusan Luar Negeri melampirkan hasil penyetaraan Ijazah dan Konversi IPK, minimal IPK 3.25
  • Tidak sedang mendaftar, akan menerima, atau menerima beasiswa dari sumber lain
  • Beasiswa hanya diperuntukkan untuk kelas reguler dan tidak diperuntukkan untuk kelas-kelas sebagai berikut:
    • Kelas Eksekutif
    • Kelas Karyawan
    • Kelas Jarak Jauh
    • Kelas yang diselenggarakan bukan di perguruan tinggi induk
    • Kelas Paralel atau Internasional khusus tujuan Dalam Negeri
    • Kelas yang diselenggarakan di lebih dari 1 (satu) negara perguruan tinggi
    • Kelas lainnya yang tidak memenuhi ketentuan Kemenag-LPDP
  • Bersedia menandatangani Surat Pernyataan Pendaftar Beasiswa di atas materai Rp10.000
  • Menulis Esai (S1), rencana studi (S2), dan rencana penelitian (S3) dengan rincian sebagai berikut
ProgramBentukKetentuan
S1Esai– Menjelaskan profil diri
– Motivasi
– Rencana kontribusi ke masyarakat
– 1.000-1.500 kata
S2Rencana Studi
(Study Plan)
– Alasan pemilihan program studi
– Rencana studi dari awal smester hingga selesai
– Aktivitas non-akademik
– Menggunakan bahasa Indonesia 1.000-1.500 kata
S3Rencana Penelitian
(Proposal)
– Minimal 3 halaman dan maksimal 5 halaman
– Pendaftar dalam negeri menggunakan bahasa Indonesia
– Pendaftar luar negeri menggunakan Bahasa Inggris atau Bahasa Arab

Benefit dan Fasilitas

Penerima beasiswa secara umum akan mendapatkan bantuan dana berupa biaya pendidikan dan juga biaya pendukung selama menempuh pendidikan tinggi.

Biaya pendidikanBiaya Pendukung
1. Biaya Pendaftaran
2. Biaya SPP/Tuition Fee
3. Tunjangan Buku
4. Bantuan Biaya Penelitian Skripsi/Tesis/Disertasi
5. Biaya Bantuan Seminar Internasional (khusus Magister dan Doktor)
6. Biaya Publikasi Jurnal Internasional (khusus Doktor)
1. Transportasi
2. Asuransi Kesehatan
3. Living Cost
4. Settlement Allowance
5. Family Allowance (Khusus Doktoral)
6. Biaya Aplikasi Visa/Residence Permit (khusus S3 Luar Negeri)
7. Dana Darurat

Informasi Kontak dan Link Pendaftaran

Untuk melakukan pendaftaran Beasiswa Kemenag, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini. Dan pastikan semua berkas yang dibutuhkan sudah disiapkan.

  1. Melakukan registrasi akun pada laman resminya
  2. Melengkapi profil peserta
  3. Memilih program beasiswa dan melengkapi seluruh dokumen sesuai jenis beasiswa
  4. Cek tahapan seleksi melalui dashboard akun
AlamatGedung Kementerian Agama RI
Lantai 7 Jl. Lapangan Banteng Barat 3-4 Jakarta
Emailinfo@beasiswa.kemenag.go.id
Websitehttps://beasiswa.kemenag.go.id

Baca juga:

Beasiswa Kemenag S1

Beasiswa Sarjana (S1) Reguler Dalam Negeri

Program beasiswa Kemenag ini ditujukan bagi lulusan dari jenjang SLTA Sederajat yang memiliki prestasi akademik dan non-akademik. Bisa dikatakan beasiswa ini sangat terbuka luas karena berlaku juga untuk lulusan dari program kesetaraan.

Ketentuan dan Syarat

Penerima beasiswa akan mendapat pembiayaan kuliah secara gratis untuk jenjang sarjana (maksimal 8 semester) hingga lulus. Adapun persyaratan pendaftaran beasiswa ini antara lain seperti berikut:

  • Ijazah SLTA sederajat atau STTB
  • Belum memiliki ijazah S1 dari perguruan tinggi dalam atau luar negeri
  • Menulis esai 1000-1500 kata
  • Memiliki skor TOEFL/IELTS/TOAFL sekurang-kurangnya 450 (2 tahun terakhir)
  • Telah diterima sebagai mahasiswa semester 1 pada Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri yang telah bekerjasama dengan Kementerian Agama
  • Prioritas pendaftar yang berasal dari: daerah terdepan, terluar, dan tertinggal; orang asli Papua; anak pekerja migran Indonesia; latar belakang keluarga pra-sejahtera; korban konflik; korban bencana alam; dan penyandang disabilitas.

Beasiswa Sarjana (S1) Prestasi Dalam Negeri

Beasiswa santri berprestasi mencakup program beasiswa sarjana (S1), magister (S2), dan profesi. Sasarannya yakni para mahasiswa yang sedang berkuliah S1 pada perguruan tinggi mitra.

Fasilitas beasiswa meliputi biaya pendidikan mulai dari biaya pendaftaran, biaya matrikulasi, UKT atau SPP, biaya non-UKT, dan biaya pendidikan profesi. Para beswan juga mendapat tunjangan biaya hidup, tugas akhir, dan asrama.

Pendaftar beasiswa kemenag ini dapat memilih 4 bidang studi, yaitu keagamaan, MIPA, soshum, dan sains-teknologi.

Ketentuan dan Syarat

  • Ijazah SLTA sederajat atau STTB
  • Belum memiliki ijazah S1 dari perguruan tinggi dalam atau luar negeri
  • Menulis esai 1000-1500 kata
  • Memiliki skor TOEFL/IELTS/TOAFL sekurang-kurangnya 450 (2 tahun terakhir)
  • Telah diterima sebagai mahasiswa semester 1 pada Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri yang telah bekerjasama dengan Kementerian Agama
  • Memiliki prestasi tingkat nasional setara juara 1 (emas), 2 (perak), dan 3 (perunggu) pada ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) atau Olimpiade Sains Nasional (OSN), atau ajang perlombaan yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, dan Ristek, LIPI/BRIN, atau lembaga yang telah dikurasi oleh Kementerian Agama
  • Memiliki prestasi tingkat internasional setara juara 1 (emas), 2 (perak), 3 (perunggu) pada ajang Olimpiade Sains Internasional, dan penghargaan khusus di tingkat internasional yang diperoleh selama jenjang Pendidikan Menengah yang diselenggarakan oleh organisasi/lembaga yang telah dikurasi oleh Kementerian Agama
  • Memiliki prestasi akademik atau non-akademik yang telah ditetapkan oleh Kementerian Agama.

Beaiswa Sarjana (S1) Tahfidz Dalam Negeri

Jenis beasiswa yang diberikan kepadala lulusan SLTA sederajat dengan persyaratan khusus minimal hafal 10 Juz yang dibuktikan dengan surat keterangan dari lembaga yang sudah ditentukan.

Ketentuan dan Syarat

  • Ijazah SLTA sederajat atau STTB
  • Belum memiliki ijazah S1 dari perguruan tinggi dalam atau luar negeri
  • Menulis esai 1000-1500 kata
  • Memiliki skor TOEFL/IELTS/TOAFL sekurang-kurangnya 450 (2 tahun terakhir)
  • Telah diterima sebagai mahasiswa semester 1 pada Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri yang telah bekerjasama dengan Kementerian Agama
  • Memiliki hafalan minimal 10 (sepuluh) Juz yang dibuktikan dengan Surat Keterangan yang dikeluarkan oleh Pondok Pesantren Tahfidz/Lembaga Tahfidz yang diakui oleh Kementerian Agama.

Beasiswa Kemenag S2

Beasiswa Magister (S2) Reguler Dalam Negeri

Program beasiswa ini diberikan kepada lulusan program D4 atau S1 dengan persyaratan yang telah ditetapkan untuk melanjutkan studi jenjang S2 di Perguruan Tinggi dalam negeri.

Ketentuan dan Syarat

  • Berstatus sebagai:
    • Lulusan PTKI
    • Lulusan Ma’had Aly
    • Lulusan PBSB (Program Beasiswa Santri Berprestasi)
    • Dosen Perguruan Tinggi Keagamaan (PTK)
    • Dosen PAI pada Perguruan Tinggi Umum (PTU)
    • Guru di Lingkungan Kementerian Agama
    • Tenaga Kependidikan di Lingkungan Kementerian Agama
    • Pegawai Kementerian Agama
  • Memiliki ijazah S1 atau D4 serta transkrip nilai dari perguruan tinggi terakreditasi
  • Bagi lulusan Luar Negeri melampirkan hasil penyetaraan Ijazah minimal IPK 3.00
  • Tidak sedang atau telah menempuh S2 baik di dalam atau luar negeri
  • Bersedia menjadi mahasiswa penuh waktu (full time) dengan meninggalkan tugas pokoknya
  • Memiliki surat rekomendasi dari akademisi/pembimbing skripsi (minimal 1 orang);Memiliki skor sekurang-kurangnya TOEFL475/IELTS 5.0/TOAFL 475
  • Memiliki bukti kelulusan seleksi masuk perguruan tinggi (LoA Unconditional) khusus pendaftar di Perguruan Tinggi Umum
  • Membuat rencana studi untuk S2 dalam 1.500-2000 kata yang berisikan:
    • Alasan memilih program studi
    • Topik yang akan ditulis dalam tesis
    • Study plan dari awal semester hingga akhir
    • Aktivitas non-akademik yang akan dilaksanakan dalam bahasa Indonesia untuk S2

Bantuan Penyelesaian Pendidikan (BPP) S2 Dalam Negeri

Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa yang sedang menempuh studi pada jenjang magister (S2) di dalam negeri dengan tujuan untuk membantu percepatan masa studi yang dijalani.

Ketentuan dan Syarat

  • Berstatus sebagai:
    • Lulusan PTKI
    • Lulusan Ma’had Aly
    • Lulusan PBSB (Program Beasiswa Santri Berprestasi)
    • Dosen Perguruan Tinggi Keagamaan (PTK)
    • Dosen PAI pada Perguruan Tinggi Umum (PTU)
    • Guru di Lingkungan Kementerian Agama
    • Tenaga Kependidikan di Lingkungan Kementerian Agama
    • Pegawai Kementerian Agama
  • Masih tercatat sebagai mahasiswa aktif pada jenjang S2 di Perguruan Tinggi tempat studi
  • Tidak sedang menerima beasiswa dari sumber lain
  • Telah lulus Seminar Proposal Tesis (diprioritaskan) dan/atau sedang menyusun Tesis yang dibuktikan dengan Surat Keterangan/Rekomendasi dari pembimbing dan/atau Perguruan Tinggi tempat studi
  • Mendapatkan rekomendasi dari pimpinan tempat tugas/instansi asal
  • Berkomitmen menyelesaikan studi dengan menandatangani Surat Pernyataan Pendaftar Beasiswadi atas materai Rp10.000
  • Bersedia menandatangani/menyetujui surat pernyataan pada aplikasi pendaftaran dengan format pernyataan.
  • Menunjukkan bukti kemajuan riset studi (minimal sampai bab hasil)

Beasiswa Kemenag S3

Beasiswa Doktor (S3) Reguler Luar Negeri

Program Beasiswa S3 Luar Negeri adalah beasiswa penuh bagi lulusan program S2 yang memenuhi persyaratan yang ditetapkan untuk melanjutkan studi jenjang S3 di Perguruan Tinggi luar negeri.

Ketentuan dan Syarat

  • Berstatus sebagai
    • Dosen Perguruan Tinggi Keagamaan (PTK)
    • Dosen PAI pada PTU
    • Guru di lingkungan Kementerian Agama
    • Pegawai di Lingkungan Kementerian Agama
  • Ijazah S2 atau SKL dan transkrip nilai dari Perguruan Tinggi terakreditasi
  • Bagi lulusan Luar Negeri melampirkan penyetaraan ijazah dan konversi IPK minimal 3.25
  • Pendaftar berusia paling tinggi 47
  • Bersedia menjadi mahasiswa penuh waktu (full time)
  • Bersedia mengabdi kembali pada Perguruan Tinggi Asal (khusus dosen PTKIS) dengan masa pengabdian 2(n)+1
  • Memiliki sertifikat bahasa dengan skor minimal TOEFL 500 / IELTS 5.5 / TOAFL 500
  • Sertifikat bahasa asing
  • Memiliki Letter of Acceptance (LoA) yang masih berlaku
  • Rencana Penelitian (proposal) disertasi (3-5 halaman) ditulis dalam bahasa Indonesia atau bahasa asing (Inggris atau Bahasa Arab)
  • Melampirkan surat rekomendasi dari paling sedikit 2 (dua) orang akademisi
  • Menyampaikan bukti korespondensi dengan calon supervisor (bila ada)

Beasiswa Doktor (S3) Reguler Dalam Negeri

Untuk beasiswa ini ditujukan kepada lulusan program S2 dengan kriteria yang sudah ditetapkan Kementerian Agama dan LPDP untuk melanjutkan ke jenjang S3.

Ketentuan dan Syarat

  • Berstatus sebagai
    • Dosen Perguruan Tinggi Keagamaan (PTK)
    • Dosen PAI pada PTU
    • Guru di lingkungan Kementerian Agama
    • Tenaga Kependidikan pada PTK
    • Pegawai di Lingkungan Kementerian Agama
  • Ijazah S2 atau SKL dan transkrip nilai dari Perguruan Tinggi terakreditasi
  • Bagi lulusan Luar Negeri melampirkan penyetaraan ijazah dan konversi IPK minimal 3.25
  • Pendaftar berusia paling tinggi 47
  • Bersedia menjadi mahasiswa penuh waktu (full time)
  • Bersedia mengabdi kembali pada Perguruan Tinggi Asal (khusus dosen PTKIS) dengan masa pengabdian 2(n)+1
  • Memiliki sertifikat bahasa dengan skor minimal TOEFL 500 / IELTS 5.5 / TOAFL 500
  • Bukti Kelulusan Seleksi Masuk Perguruan Tinggi
  • Rencana Penelitian (proposal) disertasi (3-5 halaman) ditulis dalam bahasa Indonesia atau bahasa asing (Inggris atau Bahasa Arab)
  • Melampirkan surat rekomendasi dari paling sedikit 1 (satu) orang akademisi

Bantuan Penyelesaian Pendidikan (BPP) S3 Dalam Negeri

Beasiswa ini diberikan kepadan mahasiswa yang sedang menempuh studi jenjang S3 di dalam negeri dengan tujuan membantu percepatan dalam proses penyelesaian dalam studinya.

Ketentuan dan Syarat

  • Berstatus sebagai
    • Dosen Perguruan Tinggi Keagamaan (PTK)
    • Dosen PAI pada PTU
    • Guru di lingkungan Kementerian Agama
    • Tenaga Kependidikan pada PTK
    • Pegawai di Lingkungan Kementerian Agama
  • Surat Keteran Hasil Studi yang memuat nilai IPK S3 minimal 3.25 (skala 4.00)
  • Tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain
  • Surat Keterangan Aktif dari Perguruan Tinggi
  • Telah lulus Seminar Proposal Disertasi (diprioritaskan)
  • Surat rekomendasi dari pimpinan tempat tugas
  • Menunjukkan bukti kemajuan penelitian minimal bab hasil

Leave a Comment