11 Contoh Poster Narkoba yang Mudah Digambar

Contoh poster narkoba berikut ini bisa menjadi alat komunikasi efektif dalam memberikan edukasi dan menyadarkan tentang bahaya narkoba. Hingga saat ini narkoba menjadi masalah serius yang mengancam kehidupan masyarakat.

Untuk membuat poster terlihat menarik dan mudah diterima, maka elemen visual seperti gambar, warna ataupun simbol yang digunakan harus kuat dan jelas.

Harapan besarnya, melalui contoh poster narkoba ini, pesan-pesan penting seperti bahaya kesehatan, kerusakan sosial, dan peringatan terhadap penggunaan narkoba dapat tersampaikan kepada masyarakat luas.

Contoh Poster Narkoba

1. Contoh Poster Narkoba yang Mudah Digambar

contoh poster narkoba

Generasi muda sudah sepantasnya mampu menyadari bahaya narkoba. Apabila memilih menggunakan narkoba, banyak sekali dampak negatif yang akan diperoleh.

Ketimbang menghabiskan waktu terjebak dalam dunia narkotika, akan lebih baik jika para pemuda melakukan aktivitas positif. Misalnya, melakukan hobi, berbisnis, ataupun bersosialisasi.

2. Contoh Poster Narkoba Keren

contoh poster narkoba

Agama adalah salah satu benteng diri para pemuda untuk menghindari narkoba. Penyalahgunaan narkoba terkadang disebabkan oleh kurangnya kedekatan diri dengan sang pencipta, sehingga timbul rasa kurang bersyukur, dan merasa sendiri.

Apabila pemuda telah memahami hukum agama dengan baik, maka mereka juga dapat membedakan mana yang baik dan mana yang buruk untuk diri sendiri. Selain itu orang yang mengenal agama akan paham betul batasan moral dalam kehidupan sosial.

3. Contoh Poster Narkoba Paling Menarik

contoh poster narkoba

Narkoba dapat dikonsumsi dengan berbagai cara tergantung pada jenisnya. Ada jenis obat-obatan terlarang yang langsung bisa ditenggak, ada yang harus dihisap, dan ada pula yang dimasukkan ke dalam tubuh melalui perantara jarum suntik.

Penggunaan jarum suntik bergantian dapat meningkatkan resiko penularan penyakit. Penyakit yang ditularkan juga bukan hanya penyakit flu biasa. Penggunaan jarum suntik secara bergantian berpotensi menularkan HIV AIDS dan penyakit berbahaya lainnya.

4. Gambar Poster Narkoba Simple

contoh poster narkoba

Sebagai pemuda yang baik, sudah sepantasnya kita menanamkan pemahaman dalam diri bahwa narkoba adalah musuh bersama. Penggunaan narkoba dapat menghancurkan masa depan pemuda-pemudi bangsa.

Banyak pemuda yang seharusnya mendapatkan haknya, malah harus mendekam di bui akibat penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang. Maka dari itu selain harus lebih mawas diri, pemuda harus pintar-pintar memilih teman.

5. Gambar Poster Narkoba Kartun

poster narkoba

Poster dengan ilustrasi kartun dapat menarik khalayak untuk membaca pesan di dalamnya. Ketimbang menghabiskan waktu berjibaku dengan narkotika, terbuai dalam khayalan semu, akan lebih baik para remaja berusaha menorehkan prestasi.

Remaja yang sehat secara jasmani dan rohani sudah pasti dapat berprestasi dalam berbagai bidang, baik akademik maupun non akademik. Kesehatan jasmani dan rohani akan tercapai apabila remaja tidak mengonsumsi narkoba.

Baca juga:

6. Gambar Bahaya Narkoba

poster narkoba

Poster di atas memiliki ilustrasi kartun yang menarik. Sudah pasti pembaca dapat memahami bahwa penggunaan narkoba akan membawa banyak dampak negatif, baik untuk diri sendiri, masyarakat, orang terdekat, maupun negara.

Pemakaian narkoba melanggar norma hukum dan norma agama. Pengguna narkoba akan mendapat sanksi hukum, sosial, dan dosa, Tidak ada dampak positif dari penyalahgunaan narkoba.

7. Gambar Poster Narkoba yang Gampang

contoh poster narkoba

Masa depan bangsa tergantung pada kualitas pemuda-pemudi saat ini. Apabila para pemuda yang dimiliki bangsa sakit secara mental dan fisik, maka mereka tak akan mampu bergerak untuk kemajuan bangsa.

Untuk menghindari hal tersebut maka para pemuda wajib menjauhi narkotika dan obat-obatan terlarang. Narkoba dapat menyebabkan pemuda tidak bersemangat, pesimistis, dan mengalami penurunan kecerdasan.

8. Poster Stop Narkoba

Poster pencegahan penyalahgunaan narkoba memiliki peran strategis dalam mengajak partisipasi luas untuk memerangi narkotika. Narkotika dapat merenggut masa depan pemuda. Bahkan banyak pemuda yang harus meregang nyawa karena overdosis penggunaan narkotika.

Cara melindungi diri dari narkoba adalah dengan memperkuat iman serta memperbanyak kegiatan positif. Selain itu, remaja perlu memperkaya pengetahuan tentang dampak negatif narkotika.

9. Poster Bahaya Narkoba

Apabila seseorang sudah kecanduan narkoba maka pikirannya pasti tidak akan jernih lagi. Yang mereka pikirkan hanya bagaimana cara mendapatkan stok narkoba lagi dan mengonsumsinya, terus berulang seperti tiap hari.

Akibatnya, mereka tak sempat memikirkan hal-hal positif karena pikirannya sudah tidak sehat. Mereka juga tak sempat menata kehidupan dan memikirkan orang-orang di sekitarnya.

10. Poster Anti Narkoba Untuk Pelajar

Edukasi narkoba melalui poster bukan hanya menargetkan kalangan pelajar, tapi juga untuk masyarakat luas. Orang yang sudah kecanduan narkoba akan mengalami kerusakan otak, kehilangan teman, gagal dalam menjalani pendidikan, bahkan kehilangan nyawa.

Remaja yang kecanduan narkoba juga cenderung menghalalkan segala cara untuk mendapat uang yang kemudian digunakan membeli narkoba. Hal tersebut menyebabkan tingkat kriminalitas meningkat.

11. Poster Narkoba dan Minuman Keras

Berikut contoh poster tentang bahaya zat adiktif yang dapat merusak kinerja otak, memanipulasi suasana hati, dan mengubah perilaku pemakainya. Dalam ranah sosial narkoba menyebabkan pemakainya dijauhi, dikucilkan, tidak memiliki teman, dan melakukan tindak kriminalitas.

Banyak sekali dampak negatif yang ditimbulkan oleh penggunaan narkoba, maka dari itu jauh lebih baik jangan pernah sekalipun menyentuh narkoba.

Itulah contoh poster narkoba yang bisa kalian tirukan untuk membuat poster bertema narkotika. Semoga menginspirasi!

Leave a Comment